Total Pageviews

Powered by Blogger.
 
animasi bergerak gif

Wednesday, September 28, 2016

Asal muasal berdirinya Google

0 comments

Welcome To My Blog!



     Selamat datang di blog sederhana saya ini, sebelumnya saya ingin mengucapkan ulang tahun kepada google yang ke 18 tahun semoga selalu sukses dan selalu menampilkan hal menarik ke semua orang, ya semoga mbah google mengadakan 1 bulan free internet di seluruh dunia #Terlalungarep. Ya pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang sejarah berdirinya mbah google.

Sejarah Google

     Google adalah sebuah perusahaan yang sangat terkenal sebagai mesin mencari untuk segala informasi dari seluruh dunia, awal berdirinya pada 7 September 1998 didirikan oleh NASDAQ: GOOG dan siapa sangka ternyata google dibuat ditempat yang agak mainstream yaitu garasi rumah di Menlo Park, California, dan kemudian pada tahun 1999 mereka pindah ke kantor di 165 University Ave, Palo alto, California sebelum akhirnya pindah ke Googleplex pada akhir tahun 1999.
    
     Yakin bahwa halaman dengan paling banyak link menuju halaman tersebut dari halaman-halaman web relevan lainnya merupakan halaman-halaman yang paling relevan, Page dan Brin memutuskan untuk mencoba tesis mereka sebagai bagian dari studi mereka – ini menjadi fondasi bagi mesin pencari mereka. Mereka secara resmi membentuk perusahaan mereka Google Inc. pada 7 September 1998.

     Google menjadi populer di antara pengguna Internet karena desainnya yang sederhana dan ‘bersih’ serta hasil pencariannya yang relevan. Iklan dijual berdasarkan kata kunci (keyword) sehingga mereka menjadi lebih relevan bagi para pengguna, dan iklan-iklan tersebut diharuskan menggunkan teks saja agar desain halaman tetap rapi dan loading halaman tetap cepat. Konsep penjualan iklan berdasarkan kata kunci diawali oleh Overture yang dulunya bernama GoTo.com. Pada saat kebanyakan perusahaan dotcom lainnya bangkrut, Google secara diam-diam semakin memperkuat pengaruhnya dan mendapatkan laba.

     Pada September 2001, mekanisme pemeringkatan Google (PageRank) diberikan hak paten Amerika. Hak paten tersebut diberikan secara resmi kepada Leland Stanford University dan mencantumkan nama Lawrence Page sebagai sang pencipta.

     Pada Februari 2003, Google membeli Pyra Labs, pemilik Blogger, sebuah situs web pionir dan pemimpin hosting weblog. Akuisisi ini tampak tidak konsisten dengan misi umum Google, namun langkah ini membuat Google dapat menggunakan informasi dari posting-posting blog untuk memperbaiki kecepatan dan relevansi artikel-artikel di Google News.

     Pada masa puncak kejayaannya pada awal 2004, Google mengurus hampir 80 persen dari seluruh permintaan pencarian di Internet melalui situs webnya dan klien-klien seperti Yahoo!, AOL dan CNN. Share Google turun sejak Yahoo! melepaskan teknologi pencarian Google pada Februari 2004 agar dapat menggunakan hasil pencarian independen mereka.



Mesin Pencari yang sangat Amazing

     Google adalah mesin pencari internet yang berbasis di Amerika Serikat. Google adalah mesin pencari yang sangat sukses dan dapat menerima kurang lebih 200 Juta permintaan dari situs web client setiap hari melalui American Online (AOL)

Logo Google Dari masa ke masa
  
    Logo Google Tahun 1998
Larry Page dan Sergey Brin menggunakan logo ini sebagai proyek kelulusan mereka di Universitas Stanford

Doodle Pertama Google 30 Agustus 1998


Tim google menghadiri festival Burning Man dan membuat Doodle pertama yang digunakan sebagai pesan bahwa ia sedang tidak di kantor.

Logo Google September 1998

Google menjadi google.com dan dapat diakses publik. Logo ini merupakan logo resmi pertama yang google

Logo Google Mei 1999

Google memutuskan untuk berganti desain logo. Tim memutuskan menggunakan font Catull yang lebih ramping

Logo Google Mei 2010

Google kembali mengganti desain logonya. Masih mengusung font yang sama, namun dengan menghilangkan efek bayangan atau shadow, sehingga logo nampak lebih “berisi”

Logo Google September 2013

Google kembali meredesain logonya. Logo tampak datar dengan sedikit penyesuaian tipografi.
Logo Google September 2015

Logo Terbaru Google. Google mengubah jenis ruruf yang digunakan sehingga tampil lebih simpel, rapi, ceria, dan modern.

Doodle Google ketika meluncurkan logo terbaru pada 1 September 2015. Nampak logo google, titik-titik Google dan ikon ‘G’ yang memiliki variasi warna senada.

Kalo mau melihat kondisi kantor Google Indonesia: Silahkan Tonton Videonya




Yak, Sekian dlu dari artikel sederhana saya ini semoga dapat menginspirasi dan dapat menambah wawasan bagi pembaca,Sekian dari saya Sampai Jumpa C,U!Baybay

sumber : Logo Google dari Masa ke Masa Pertama Hingga Sekarang 
Thanks to: http://iradewa.com 

0 comments:

Post a Comment